PROGRAM KEGIATAN P5 “KEBEKERJAAN“ BIDANG PERHOTELAN, USAHA PERJALANAN WISATA DAN PERBANKAN SMK TAMANSISWA PURWOKERTO TAHUN 2024

PROGRAM KEGIATAN P5 “KEBEKERJAAN“ BIDANG PERHOTELAN, USAHA PERJALANAN WISATA DAN PERBANKAN SMK TAMANSISWA PURWOKERTO TAHUN 2024

SMK Tamansiswa Purwokerto merupakan salah satu SMK yang berada di kabupaten Banyumas dengan memiliki 3 program keahlian yaitu Perhotelan, Usaha Perjalanan Wisata dan Perbankan. Dalam kegiatan belajar mengajar berpedoman pada kurikulum Merdeka, sehingga baik pembekalan siswa secara teori dan praktek akan selalu berkolaborasi dengan industry, dunia usaha dan dunia kerja (IDUKA). Seperti halnya kegiatan P5 ini merupakan salah satu program pelaksanaan kurikulum Merdeka dan juga salah satu Upaya untuk membekali karakter siswa serta ketrampilan baik soft skill nya maupun hard skillnya, sehingga harus disesuaikan dengan kebutuhan kriteria calon SDM di bidangnya. Untuk kegiatan ini diikuti oleh semua siswa – siswi program keahlian Perhotelan, Usaha Perjalanan Wisata dan Perbankan dan mengundang dari beberapa narasumber bidang perhotelan yaitu dari Hotel Java Heritage, bidang Usaha Perjalanan Wisata untuk narasumbernya dari Biro perjalanan Smart Tour, serta untuk bidang Perbankan dari BNI 46 purwokerto. Adapun tema atau materi yang diberikan yaitu tentang standar operasional prosedur pekerjaan atau SOP di bidang Perhotelan, Usaha Perjalanan Wisata dan Perbankan. Diharapkan dalam kegiatan ini akan menambah wawasan kepada siswa siswi SMK Tamansiswa Purwokerto.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *